Pages

Friday, August 25, 2017

fakta keistimewaan memelihara kucing di rumah




Kalian tentu tau kucing kan ? Dan pastinya hampir kebanyakan orang menyukai kucing. Hewan yang menggemaskan yang berwajah mungil ini dengan tingkahnya yang lucu mampu menghipnotis banyak orang untuk memelihara hewan yang satu ini. Ada begitu banyak jenis kucing yang membuat orang untuk memeliharanya, diantaranya : 

  •  Russian Blue ___  kucing jenis ini memiliki ciri - ciri rambut pendek, berbulu warna abu - abu  kebiruan dan bermata hijau yang cukup menarik
  • Persia ___ kucing jenis ini memiliki ciri - ciri hidung pesek, muka bulat, tubuh dan kaki pun pendek, sedangkan bagian rambutnya panjang dan halus
  • Anggora ___ kucing jenis ini memiliki ciri - ciri  kepala dengan berbentuk segitiga terbalik, matanya berwarna kuning dan berbentuk buah almond, sedangkan bagian ekornya panjang ditumbuhi bulu - bulu tebal nan lebat
  • Ragdoll ____ kucing jenis ini memiliki memiliki ciri - ciri dengan bentuk tubuh besar, dada dan panggulnya pun cukup lebar, berbulu panjang dan halus layaknya kelinci, matanya berwarna oval biru
  • Nebelung ____  kucing jenis ini merupakan kucing yang terpopuler di dunia. Warna bulu dari kucing ini abu - abu kebiruan 
  • Balinese ____ kucing jenis ini memiliki tubuh yang oriental dan ditutupi dengan bulu panjang yang berwarna ras siam atau disebut juga colorpoint.
  • American curl ___ kucing jenis ini memiliki telinga yang cukup rapuh, karena bentuknya menyerupai tanduk 
  • Anatolian ___ kucing jenis ini hampir mirip dengan anggora. Bulu kucing ini memiliki ukuran yang pendek. Kelompok jenis kucing ini sangat menyukai air
  •  Aphrodite ____ kucing jenis ini memiliki ciri - ciri tubuh yang cukup panjang, bentuk kepala kucing ini segitiga, hidungnya pun mancung, matanya berukuran lebar dan berbentuk oval
  • Dan yang terakhir ... *Cheetos*... ( itu sih merk chiki ya ) eh,,, Cheetoh ____ kucing jenis ini memiliki tubuh yang cukup besar,  warna dan bulunya pun hampir menyerupai harimau 

Konon katanya nih kucing juga merupakan hewan kesayangan Nabi Muhammad saw. Bahkan memelihara kucing merupakan sunnah Rasulullah. Lagipula memelihara kucing ternyata banyak manfaatnya, diantaranya :






  1.  Bisa menghilangkan stress ___ mungkin dengan kata - kata ini sedikit aneh ya bahwa seekor kucing koq bisa buat menghilangkan rasa jenuh atau bad mood kita. Tapi memang benar lho men_temen, berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh " Cat Protection ", bahwa 600 orang yang memiliki gangguan pada mentalnya, 87 % terbukti sembuh. * Aku aja kalo lagi bad mood atau lagi ada masalah yang bikin kepala mumet atau rungsing, aku selalu mengelus - elus kucing yang berbulu lembut dan halus itu dan itu membuat aku enjoy serasa hilang beban yang ada di dalam pikiranku ... * cobain aja,  ... tapi dilakuinnya harus pake hati *... !!! 
  2. Punya teman bicara ____ disaat aku lagi kesepian atau sendirian, aku mencoba untuk curhat sama kucing peliharaanku,meskipun dia gak bisa ngomong pake bahasa manusia tapi dia tetap setia mendengar keluh kesah kita .... hehehe .... Dan terkadang kucing peliharaanku mengerti mengenai pernyataanku meskipun dia menjawab dengan jawaban " meong " aja, seolah - olah dia tau apa yang aku utarakan
  3. Punya teman main _____ senang rasanya kalo punya kucing peliharaan. Terkadang kalo udah jenuh berlama - lama di depan layar komputer atau PC atau udah bosen bermain main sama orang sekitar yang cepet bikin bete. Aku punya keasyikan sendiri kalo main sama kucing, bisa ketawa ketawa ... * berdua aja ama kucing*... ngliat tingkahnya lucu banget sih. Lagipula gak cepet bete. Terus aku cium - ciumin kucingnya, eh dianya malah ada acara gigit - gigitan ... *hadeuuuhh*... Apalagi kalo dia lagi marah, mukanya lucu ... kayak cemberut gitu deh ... * ada -ada aja tuh kucing kaga mau kalah ekspresinya ama manusia* .... hahaha .....
  4. Punya teman tidur ____ disaat aku sedang tidur pasti kucingku ini ikutan tidur di bawah kaki atau di atas kepala aku ... * seru * ....
  5. Dengkuran bisa menyembuhkan otot, tulang dan tendon ____ disaat tidur tentunya si kucing suka mengeluarkan dengkuran dengan suara yang halus. Pada getaran dengkuran ini menghasilkan getaran suara 20 - 149 HZ. Dan konon katanya nih dengkuran si kucing ini memiliki kemampuan dalam penyembuhan therapeutic pada bagian tulang dan otot manusia
  6. Mencegah alergi pada anak ____ banyak orang - orang beranggapan jika memelihara kucing dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan tubuh kita sehingga menimbulkan alergi. Dan khususnya pada anak - anak yang menyukai kucing, terkadang dengan sembarang si anak selalu memegang kucing dan ini menyebabkan para orang tua selalu khawatir akan alergi yang tertular pada kucing. Padahal justru sebaliknya, dengan memelihara kucing di rumah dapat mencegah alergi pada si anak 
  7. Terbebas dari kuman ____ sebenarnya hewan yang satu ini digolongkan sebagai hewan yang paling bersih di dunia. Karena lidah kucing sebagai pembersih multifungsi. Dia selalu membersihkan anggota tubuhnya dengan jilatan lidahnya. Bahkan setelah makan pun, dia membersihkan dengan lidahnya di sekitar mulutnya atau bagian tubuh yang terkena makanan tersebut ... * ibarat kita kalo selesai makan pasti cuci tangan atau ngebersihin dengan tissue*....
  8. Menurunkan resiko penyakit jantung ____ menurut penelitian, ternyata dengan memelihara kucing dapat menurunkan resiko penyakit jantung sebesar 40%. Dan bagi penderita stroke pun bisa berangsur membaik hanya dengan memelihara hewan yang satu ini
  9. Jumlah kumannya sedikit ____ kenapa kucing paling tidak menyukai air ? karena air itu merupakan tempat berkembang biaknya kuman. *emang susah banget tiap kali mandiin kucing, pasti maunya tuh kabur - kaburan gitu*. Soalnya dengan dia menggulingkan tubuhnya di atas debu, itu sama juga diartikan dia mandi sendiri. Atau juga dengan menggunakan lidahnya untuk membersihkan anggota tubuhnya 
  10. Dan yang terakhir, kucing ini dapat menolong anak yang terkena autisme

Itulah alasan mengapa Nabi Muhammad saw amat sangat menyayangi kucing. Oleh sebab itu bagi yang merasa geli atau jijik pada kucing, coba deh untuk memeliharanya !!! Pasti punya keasyikan tersendiri dalam memelihara kucing tersebut .....





0 comments:

Post a Comment